Posts Tagged 'blogger'

Domain

Sayang sekali, domain blogditter[dot]com sudah tidak berlaku lagi karena saya tidak memperpanjang layanannya. Selain karena lupa, saya memang tidak terlalu antusias untuk memakai domain itu lagi, karena memang saat ini saya sudah jarang sekali ngeblog.

Padahal dulu untuk memperpanjang domain tersebut, saya sampai harus membuat kartu kredit BCA agar bisa melakukan pembayaran. Ya, saat itu pembelian domain di wordpress hanya bisa dibayar lewat kartu kredit.

Continue reading ‘Domain’

Kopi Darat Sama Kimi

Teman-teman tahu Kimi?

Iya, blogger narsis cerdas yang sangat akademis itu.

Beberapa hari yang lalu ia berkunjung ke Yogyakarta untuk suatu keperluan. Ia mengabari saya lewat Twitter. Padahal, ponsel saya sudah tidak terpasang aplikasi Twitter. Saya baru membaca pesan Kimi keesokan harinya saat sedang membuka e-mail.

Jadi kalau saat itu saya tidak membuka e-mail, saya akan terlambat tahu bahwa Kimi lagi di Jogja. Padahal, keesokan paginya ia sudah harus pulang ke habitatnya. Wah,tentu saya akan sangat menyesal jika tidak sempat kopi darat dengan blogger yang ngehits itu. Continue reading ‘Kopi Darat Sama Kimi’

Kopi Darat

Senang rasanya bisa kopi darat dengan orang-orang yang hangat dan bersahabat. Terima kasih Febri, Beby, dan Aqied 🙂 Continue reading ‘Kopi Darat’

Jadi ya Sudah

Tersebutlah seorang blogger senior yang cukup terkenal di Indonesia. Dulu ia sering berbagi tips menulis di blognya. Saya sangat menyukai tulisannya, sebab terasa empuk, mengalir, dan enak dibaca. Tidak diragukan lagi, ia memiliki kemampuan yang baik dalam bidang menulis.

Dulu saya rutin mengunjungi blognya. Saat itu bisa dibilang saya kecanduan tulisan-tulisannya. Setiap kali ada postingan baru, pasti saya akan segera membacanya.

Namun, semakin lama blognya semakin jarang diperbarui. Belakangan saya tahu, sang blogger kini lebih aktif di Facebook. Nah, saat membaca tulisannya di FB, saya kaget karena ternyata isinya sebagian besar provokatif dan berbau SARA.

Memang, tulisannya masih tetap mudah dipahami. Namun, kali ini ia sering membuat pernyataan-pernyataan kontroversial di situ. Continue reading ‘Jadi ya Sudah’

Kopdar (Lagi)

Bulan Juni tahun lalu, saya ikut kopdar untuk pertama kalinya. Kebetulan saat itu sobat blogger dari Sumatera Selatan, Dhe, sedang berada di Jogja. Dia mengumpulkan teman-teman sesama blogger yang ada di Jogja, terus kopi darat deh. Nah, liputannya bisa disimak di blognya Una di sini.

Tahun ini Dhe ke Jogja lagi. Mumpung si tamu jauh ini lagi ada di Jogja, akhirnya diadain kopdar lagi deh. Kali ini kalau nggak salah dikoordinatori oleh Mas MF-Abdullah, blogger mahasiswa yang lagi keranjingan backpacker-an.

Akhirnya berkumpullah kami di sebuah rumah makan sederhana di dekat balaikota Jogja pada hari kamis (12/9) yang lalu. Continue reading ‘Kopdar (Lagi)’

Selintas Kabar

 

Wuaah, sudah lama banget saya nggak ngeblog. Parah, postingan terakhir sudah hampir sebulan yang lalu. Yah, jangankan update, selama masa sibuk ini, sekadar buka blog untuk melihat-lihatnya pun tidak pernah. Sebenarnya sih bukan karena tidak sempat, tapi lebih karena “nggak tega” melihat blog sendiri yang jarang diperbarui, hehe….

Seperti yang sudah pernah saya ceritakan sebelumnya di postingan Kesibukan Bertambah, waktu saya semakin tersita oleh pekerjaan. Ini terkait erat dengan keputusan saya untuk mulai menerima order-order dari luar, menjalankan pekerjaan sampingan. Continue reading ‘Selintas Kabar’

Bertahan Ngeblog, Apa Alasannya?

Tadi siang, pas lagi ngecek blog ini, saya agak kaget karena postingan saya yang bertemakan hari ibu menempati urutan pertama tulisan paling ngetop di blog ini. Padahal, itu adalah postingan tepat setahun yang lalu. Awalnya saya agak heran. Tapi, kemudian saya ingat, hari ini kan hari ibu. Pasti karena itulah postingan saya itu jadi sering dibuka dan dibaca banyak orang 🙂

Seketika saya tersadar, ternyata saya sudah ngeblog lumayan lama, lebih dari setahun yang lalu. Dulu saya buat blog ini di tengah antusiasme masyarakat terhadap blog. Ketika itu, ada banyak sekali blog baru yang bermunculan. Jujur, saya pun terseret oleh antusiasme itu. Di awal meniti “karier” sebagai blogger, saya lumayan rajin posting, bahkan hampir setiap hari. Tapi, lama kelamaan semangat itu semakin memudar, walau tidak habis benar.

Dulu saya sempat berpikir begini. Semangat ngeblog yang begitu menggelora ini mungkin hanya sekadar antusiasme sesaat. Beberapa bulan lagi mungkin saya sudah bosan, dan kemudian sama sekali lupa dengan keberadaan blog ini. Namun, dugaan itu tidak kunjung terbukti. Ketika ada banyak sekali blog yang mulai ditinggalkan oleh pemiliknya, ternyata saya masih tetap bertahan dengan blog ini. Apa alasannya? Sebenarnya saya tidak tahu pasti, tapi akan coba saya uraikan beberapa di sini. Continue reading ‘Bertahan Ngeblog, Apa Alasannya?’

Award Untuk kuliah-informatika.com

Di zaman kejayaan Kapitalisme ini, hak cipta adalah segalanya. Tidak jelek memang, namun terkadang begitu berlebihan sehingga justru malah merongrong kearifan lokal serta tidak menghasilkan kemashalatan umat secara luas. Ditengah polemik itu, ternyata masih ada orang yg percaya bahwa ilmu adalah semata copyright Allah.

Yap, salah seorang kawan blogger ku yg punya situs kuliah-informatika.com adalah salah satunya. Dia percaya bahwa ilmu tidak boleh pelit dibagi, apalagi harus dibayar dgn harga mahal, sebab sebagai manusia sesungguhnya kita ga punya hak utk itu.

“Jangan ragu untuk mengcopy atau mengambil Artikel dari Blog Kuliah Gratis, Asal tau aturan tidak ada yang melarang karena Ilmu adalah COPYRIGHT ALLAH”. Demikian apa yg tertulis di salah satu sisi web blognya. Continue reading ‘Award Untuk kuliah-informatika.com’


Enter your email address to follow this blog and receive notifications of new posts by email.

Join 1,796 other subscribers

Selamat Datang!

Kategori

Twitter