Posts Tagged 'sukses'

Antusias

Saya senang melihat orang-orang yang antusias. Mereka tampak penuh semangat dan begitu menikmati hidup. Apa pun yang mereka kerjakan, mereka melakukannya dengan hati riang.

Sebaliknya, saya agak enggan terlibat dengan orang-orang yang selalu lesu dan murung. Mereka tampak selalu tertekan, dan seperti tidak memiliki gairah untuk menjalani kehidupan. Saya khawatir hal-hal seperti itu bisa menular.

Bukankah lebih baik menjadi orang yang antusias daripada orang yang muram? Continue reading ‘Antusias’

Drop Out

Di dalam buku-buku motivasi, khususnya motivasi bisnis, kita bisa menemukan cerita tentang orang-orang yang berhasil meraih kesuksesan yang hebat, padahal tidak lulus sekolah alias drop out (DO).

Mereka ini memang sengaja berhenti menempuh pendidikan formal, sebab ingin fokus mengejar impian-impian mereka.

Kita bisa menyebutkan banyak contoh orang-orang yang DO dari pendidikan formal, namun malah sukses besar. Misalnya Bill Gates, Steve Jobs, Mark Zuckerberg, Michael Dell, Richard Branson, Amancio Ortega, Li Ka Shing, dan sebagainya. Continue reading ‘Drop Out’

Belajar

Orang yang kelihatannya kerjaannya hanya bermain-main saja, sebenarnya bisa jadi justru sedang belajar, namun dengan cara yang nggak biasa, entah ia sadari atau tidak.

Saya punya teman yang dulu hobi banget nonton film dan dengerin lagu, khususnya film dan lagu luar negeri (Barat). Dulu saya sering berpandangan negatif terhadapnya. Ini kok orang kerjaannya nonton film melulu. Kapan belajarnya? Bisa-bisa masa depannya suram. Begitu pikir saya dulu.

Nggak cuma saya, orangtuanya pun sering mengeluh, kok anaknya malas-malasan gitu, susah banget kalau disuruh belajar. Tapi, rupanya pandangan saya dan kedua orangtuanya saat itu salah besar. Continue reading ‘Belajar’

Keuntungan Menjaga Kedisiplinan

discipline1Kata para motivator, kedisiplinan adalah salah satu kunci kesuksesan. Apa pun yang kita impikan, bisa kita raih dengan kedisiplinan.

Rasanya kita semua sepakat bahwa kedisplinan memang menjadi kendaraan ampuh dalam mengantarkan kita pada kesuksesan. Namun, sayangnya susah sekali untuk hidup disiplin. Begitu banyak tantangan dan hambatan yang akhirnya membuat kita larut dalam pelanggaran atas rambu-rambu yang kita buat sendiri.

Hidup disiplin memang sangat berat. Tapi kalau kita coba renungkan, ternyata kedisiplinan justru bisa meringankan hidup kita. Kok begitu? Continue reading ‘Keuntungan Menjaga Kedisiplinan’

Kecerdasan Emosional

Konon IQ tidak terlalu berpengaruh terhadap kesuksesan anak. Jadi, anak-anak yang bodoh di sekolah belum tentu suram masa depannya. Sebaliknya, mereka bahkan bisa jauh lebih sukses dan kaya dibanding anak yang menjadi juara kelas. Inilah gagasan yang sedang populer saat ini. Salah satu tokoh yang sering dijadikan contoh di dalam buku-buku motivasi adalah Bill Gates.

Saya pernah membaca buku, salah satu isinya mengajak pembaca untuk membuktikan sendiri pendapat di atas. Caranya dengan mencari tahu informasi tentang pencapaian yang sudah diraih oleh teman kita dulu yang menjadi juara kelas. Adakah yang saat ini menjadi jutawan, pengusaha besar, atau tokoh terkenal? Continue reading ‘Kecerdasan Emosional’

Perihal Konsistensi

Salah satu hal yang saya yakini bisa mendatangkan kesuksesan adalah konsistensi. Dulu saya pernah mencoba untuk konsisten akan suatu kegiatan, tapi nggak berlangsung lama. Uniknya, hasil konsistensi yang tidak maksimal itu saja sudah cukup mampu mendatangkan pencapaian-pencapaian. Saya membayangkan, kalau konsistensi itu bisa berlangsung terus dan maksimal, pasti pencapaian yang saya raih pun bisa jauh lebih besar!

Sayang, konsistensi justru merupakan salah satu hal yang sangat sulit dilakukan. Yah, mungkin sebanding juga dengan hasil yang bisa dicapai. Continue reading ‘Perihal Konsistensi’

Orang Mbeling

Teman-teman tahu kata “mbeling”, kan? Dalam kamus besar bahasa Indonesia (KBBI) online, mbeling memiliki arti “nakal”. Setahu saya, kata yang sudah baku dalam bahasa Indonesia itu berasal dari bahasa Jawa.

Orang-orang yang mbeling biasanya sering dianggap bandel, ngeyel, suka melanggar aturan, dan kurang disukai. Coba amati lingkungan sekitar. Bila ada anak kecil yang bandel dan sering bertindak yang “aneh-aneh”, maka biasanya ia dicap menyebalkan. Tapi kalau kita coba perhatikan lebih mendalam, orang mbeling itu ternyata kreatif. Mereka kerap mengatasi masalah dengan melakukan cara-cara yang jarang atau bahkan belum pernah dilakukan oleh orang lain.

Orang mbeling biasanya mampu melihat sesuatu di balik sesuatu. Ih, sesuatu banget. Alhamdulillah, yah. Jadi, mereka tidak hanya terpaku pada petunjuk teknis yang selama ini berlaku, bahkan cenderung melawan arus. Cara-cara yang mereka terapkan begitu kreatif dan sering kali tidak terbayangkan sebelumnya. Hasil yang mereka capai pun tidak kalah dibanding hasil yang diraih oleh orang-orang yang menggunakan cara umum, bahkan sering kali lebih unggul. Continue reading ‘Orang Mbeling’

Strategi Menjadi Penulis Sukses

Seiring meningkatnya budaya literasi di Indonesia, jumlah masyarakat yang menyukai kegiatan menulis pun meningkat pula. Indikator yang paling mudah kita temukan adalah besarnya jumlah blog di dunia maya. Memang, tidak semua para blogger itu aktif mengelola blog mereka. Tapi, setidaknya hal tersebut menunjukkan bahwa ternyata menulis telah menjadi sebuah kegiatan alternatif yang mengasyikkan dan mengundang minat banyak orang.

Ketika dahulu kegiatan menulis identik dengan hobi, belakangan sudah mulai banyak orang yang menjadikannya sebagai sebuah profesi. Bagi mereka yang suka menulis, menjadi penulis (lepas) memang merupakan pilihan profesi yang sangat menarik, sebab sesuai dengan hobi serta tidak terlalu terikat dengan lembaga, instansi, atau perusahaan tertentu dari segi waktu dan tempat.

Pendapatan penulis pun bisa dikatakan besar, sebab saat ini penghargaan terhadap karya tulis memang sudah lebih baik dibanding dahulu, termasuk penghargaan dari segi materi (uang). Meskipun demikian, tentu ada banyak tantangan yang harus dihadapi seseorang bila ingin menjadi penulis, salah satunya adalah bila tulisan yang dihasilkan tidak kunjung “laku”. Continue reading ‘Strategi Menjadi Penulis Sukses’

Tips Menaklukkan Psikotes

Salah satu tes yang paling sering menghambat para job seeker dalam upaya mendapatkan pekerjaan impian adalah psikotes. Tidak sedikit orang yang telah lolos seleksi administrasi dan bahkan memiliki kualifikasi yang baik, namun akhirnya tidak diterima bekerja karena terganjal oleh psikotes. Kenapa bisa demikian?

Sepintas, hal tersebut memang cukup mengherankan. Bagaimana mungkin seseorang yang telah memiliki kualifikasi yang sesuai dengan yang dibutuhkan oleh perusahaan, pada akhirnya tidak diterima bekerja karena tidak lolos psikotes? Apakah pihak perusahaan tidak rugi melepas calon karyawan seperti itu?

Jawabannya, tentu saja tidak rugi. Di samping kualifikasi teknis, ternyata perusahaan juga sangat mengutamakan kualifikasi nonteknis, yaitu sisi psikologis para pelamar. Misalnya, perusahaan perbankan tidak akan mau menerima orang yang memiliki keahlian di bidang akuntansi namun memiliki sifat licik, suka menipu, dan tidak bertanggung jawab. Continue reading ‘Tips Menaklukkan Psikotes’

Postingan Ngalor-Ngidul :D

Setelah hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) diumumkan, maka saat itulah kesempatan bagi para universitas swasta untuk menjaring calon mahasiswa sebanyak-banyaknya. Harapannya, para lulusan SMA yang tidak lolos SNMPTN, bisa tertarik dan kemudian mendaftar ke tempat mereka.

Seperti yang saya lihat di koran lokal baru-baru ini, banyak sekali iklan-iklan penerimaan mahasiswa baru di universitas swasta. Bahkan ada yang blak-blakan memasang iklan yang kurang lebih berbunyi begini: “Bagi yang tidak lulus SNMPTN, mari segera bergabung bersama kami. Ada berbagai program unggulan di tempat kami yang… bla… bla….”

Sepertinya universitas negeri masih menjadi pilihan utama para calon mahasiswa dibandingkan universitas swasta, ya. Mungkin karena dianggap lebih murah. Padahal kalau dicermati lebih lanjut, belum tentu begitu. Bisa saja kuliah di universitas negeri lebih mahal. Continue reading ‘Postingan Ngalor-Ngidul :D’


Enter your email address to follow this blog and receive notifications of new posts by email.

Join 1,796 other subscribers

Selamat Datang!

Kategori

Twitter